Calathea Orbifolia |
Kali ini mimin mau ngebahas jenis tanaman yg bernama Calathea Orbifolia, tanaman ini sampai sekarang masih naik daun di tahun 2022 dan mempunyai nilai tinggi, Tak hanya mempercantik rumah dan menyegarkan udara, dan juga bisa menjadi sumber rezeki baru.
Pecinta dan kolektor tanaman hias akan memburu jenis-jenis tanaman tertentu yang dianggap punya nilai tinggi.
Berikut yang sudah mimin rangkum tentang cara menanam yang baik jenis tanaman Calathea Orbifolia :
Cara Menanam
Jika Anda berencana menanam tanaman Calathea. Anda harus mengetahui teknik penanaman yang benar agar tanaman dapat tumbuh subur. Berikut ini beberapa tips menanam yang berguna dan akan membantu Anda membesarkan tanaman ini dengan tepat.
- Siapkan bibit tanaman Calathea
- Siapkan pot berukuran besar
- Siapkan media tanam
- Buatlah lubang tanam sedalam 5 sampai 10 cm.
- Masukan bibit ke dalam lubang tanah
- padatkan media tanam disekitar bibit agar bibit tidak roboh
- Letakkan pot di tempat yang tidak terpapar sinar matahari langsung
Cara Merawat
Nah, jika bibit Calathea sudah ditanam dengan baik, maka langkah selanjutnya adalah Anda harus memberikan perawatan. Perawatan yang tepat akan membuat tanaman menjadi subur dan tumbuh optimal. Berikut ini cara merawat tanaman Calathea.
1. Penyiraman
Tanaman Calathea adalah tanaman hias yang dapat tumbuh ditempat yang lembap. Maka dari itu, Anda hanya perlu melakukan penyiraman saat air di media tanam sudah mulai mengering. Jangan menyiram secara berlebihan karena akan memicu terjadinya pembusukan di bagian akar tanaman hias.
2. Pemupukan
Pemberian pupuk bertujuan untuk menjaga kesuburan tanaman Calathea ini. Namun, tak perlu sering memberikan pupuk. Anda bisa memberi pupuk pada tanaman Calathea sebulan sekali. Jenis pupuk yang bisa Anda gunakan adalah pupuk NPK. Pupuk ini terkenal dengan kandungannya yang sangat bermanfaat untuk tanaman hias seperti nitrogen, fosfor dan unsur hara.
3. Penyiangan
Selain melakukan penyiraman dan pemupukan, jangan lupa untuk melakukan penyiangan pada area sekitar tanaman Calathea. Penyiangan dilakukan dengan tujuan membasmi tanaman gulma yang berada di sekitar tanaman ini. Tanaman gulma akan mengganggu pertumbuhan tanaman Calathea karena dapat menyerap unsur hara yang seharusnya untuk tanaman Calathea.
4. Pencahayaan
Tanaman Calathea cocok untuk rumah yang memiliki pencahayaan rendah. Perlu diketahui, tanaman ini tidak dapat tumbuh baik di bawah sinar matahari langsung karena akan membuat daunnya memutih. Maka dari itu, tempatkan tanaman ini di ruangan dengan cahaya yang redup dan tidak terpapar sinar matahari langsung.
Budidaya tanaman Calathea orbifolia tidak sulit, jika Anda serius untuk menekuninya. Dengan penampilan begitu elegan, tanaman ini akan membuat banyak orang terpesona. Jika Anda berhasil membudidayakan tanaman ini, tentu saja Anda bisa menjual kembali tanaman ini dengan harga yang cukup bersaing. Apakah Anda tertarik ?
Sekian dulu info dari mimin semoga bermanfaat silahkan tunggu info info selanjutnya tentang tanaman hias lainnya.
No comments:
Post a Comment